Joey Jordison Bersedia Bergabung Kembali Bersama Slipknot


Mantan drummer Slipknot, Joey Jordison, mengatakan kepada Metal Hammer bahwa ia tidak akan menolak untuk kembali bergabung dengan band. "Sejujurnya, saya tidak bermaksud menjadi dramatis, tetapi jika topik tersebut diangkat, apa yang saya ingin lakukan adalah kembali bersama. Saya ingin melihat mereka, melupakan apa yang pernah terjadi dan merasakan energi yang kami miliki ketika kami masih muda dan begitu bersemangat dulu," ungkap Jordison.

"Mereka adalah saudara-saudara saya. Barangkali kami dapat saling bicara dan melakukan hal-hal seperti dulu lagi. Kami dulu terbiasa duduk sepanjang malam mendiskusikan hal-hal yang ingin kami lakukan. Jadi itu yang saya ingin lakukan kembali," ujarnya lagi.

Jordison juga mengaku bahwa ia menyukai album terakhir Slipknot, .5: The Gray Chapter, yang merupakan album pertama Slipknot tanpa kehadiran Jordison sebagai drummer. "Saya telah mendengar keseluruhan album beberapa kali." "Dan saya kira album itu hebat. Album itu sangat keren dan saya senang mereka dapat terus berjalan."
"Saya senang mereka melanjutkan Slipknot, karena yang penting adalah para penggemar," ungkap Jordison kepada Metal Hammer .

Jordison dipecat dari Slipknot pada 2013. Pekan lalu, saat menerima trofi The Golden God pada ajang Metal Hammer Golden Gods Awards 2016, Jordison mengungkap bahwa alasan sesungguhnya yang mengharuskan ia hengkang dari Slipknot pada 2013 adalah sebuah penyakit bernama transverse myelitis yang dideritanya.

Penyakit tersebut merupakan peradangan pada tulang belakang yang dapat menyebabkan gangguan saraf dan kelumpuhan otot. Hal tersebut sangat fatal bagi Jordison yang menduduki posisi sebagai pemain drum di band.
Joey Jordison Bersedia Bergabung Kembali Bersama Slipknot Joey Jordison Bersedia Bergabung Kembali Bersama Slipknot Reviewed by Adi Ariadi on December 07, 2016 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.